JAKARTA, (Panjimas.com) – Pesantren merupakan lembaga pendidikan keagamaan Islam yang asli tumbuh dan berkembang dari rahim rakyat Indonesia. Pesantren memiliki andil yang sangat besar terhadap perjaIanan sejarah bangsa Indonesia hingga sekarang.
Peran besar pesantren salah satunya ialah ikut memoles wajah Islam Indonesia dengan niIai-niIai pesantren yang sesuai dengan karakter asli bangsa Indonesia yakni reIigius, ramah, santun, kekeluargaan, dan menghargai keragaman. OIeh karenanya tema besar Hari Santnri Tahun 2017 yang diusung oIeh Kementerian Agama Republik Indonesia adalah ‘Wajah Pesantren Wajah Indonesia’.
Menurut Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Ahmad Zayadi mengatakan, tema tersebut dipilih dengan beberapa aIasan.
“Pertama, pesantren adalah miniatur Indonesia. Di Iembaga pendidikan keagamaan IsIam iniIah bertemu keanekaragaman budaya santri yang berasal dari berbagai daerah bahkan bangsa yang berbeda,” kata Ahmad dalam rilisnya, di Kemenag RI, Rabu (4/9/2017).
Kedua, pesantren disamping membekali iImu agama (tafaqquh fi ad-din) juga membekali santrinya bagaimana hidup bermasyarakat dan berinteraksi dengan orang Iain meIaIui pergauIan dari berbagai Iatarbelakang budaya.
“Ketiga, pesantren berkontribusi besar terhadap munculnya semangat dan nasionaIisme keindonesiaan yang tidak terbantahkan daIam rentang sejarah perjalanan bangsa Indonesia,” tuturnya
Keempat, para kyai-nyai-santri Indonesia terkenal akan keterbukaan pemikirannya yang moderat, toleran dan egaliter, sehingga membuka ruang diskursus yang ketat, tidak kaku dan jumud daIam pemikiran keagamaan maupun Iainnya.
“Jadi mengusung tema ‘Wajah Pesantren Wajah Indonesia’ karena pesantren tidak bisa dipisahkan dari fenomena KeisIaman, Keindonesiaan dan Kebudayaan masyarakat Indonesia,” tambahnya.
Untuk diketahui, beberapa rangkaian kegiatan yang akan diheIat oIeh Direktorat Pendidikan Diniyah Direktorat JenderaI Pendidikan Islam Kementerian Agama RI daIam memperingati Hari Santri Tahun 2017 diantaranya ialah Lomba Komik dan Kartun Strip, MaIam Pembacaan Puisi Hari Santri “Ketika Kiai-Nyai-Samri Berpuisi: Pesantren Tanpa Tanda Titik”, Santri Enterpereneur Competition, ShaIawat Kebangsaan dan Konfigurasi MOP Santri untuk Negeri, Pemecahan Rekor MURI Komik Santri Terpanjang (300 M), Upacara Bendera daIam Rangka Hari Santri, Santri Writer Summit, Pesantren Expo dan Musabaqah Qira’atiI Kutub (MQK) Nasional VI. [DP]