SURABAYA, (Panjimas.com) – Penceramah sekaligus penggagas gerakan pemuda hijrah Ustadz Hanan Attaqi akan memperingati Hari Pahlawan di Surabaya, Sabtu (10/11). Agenda yang rencananya penuh satu hari tersebut akan berlangsung di Bumi Marinir Karang Pilang Surabaya.
Tema yang diangkat kali ini adalah “Move On Fest; Nongkrong Bareng UHA Edisi Hari Pahlawan” sebagai peringatan Hari Pahlawan. Selain itu topik pembicaraan yang diusung juga berkaitan dengan peran pahlawan generasi hari ini.
Acara yang berlangsung pada 10 Nopember ini juga akan disemarakkan oleh Pemuda Hijrah, komunitas yang berisi anak-anak muda yang berhijrah ke jalan yang benar.
Stigma negatif tentang Islam yang radikal, tidak merangkul anak muda, akan dibahas dalam satu sesi di acara ini. Selain untuk menumbuhkan rasa pahlawan, harus merangkul bukan memukul anak-anak muda.
Pembukaan acara akan berlangsung mulai pukul 12 siang dan berakhir dengan menyanyikan lagu kebangsaan pada pukul 21.30 malam. Selain Ustadz Hanan Attaqi yang akan mengisi, komunitas seperti BMX, Moge, Band Lokal, dll juga akan menyemarakkan acara ini. [RN]