CIANJUR, (Panjimas.com) – Sebanyak 230 anak santri mengikuti kegiatan Tasmi’ (memperdengarkan hafalan) Alquran di hadapan para penyimak dari Pesantren Tahfidz – SDQTa (Sekolah Dasar Alquran Terpadu) Al-Uswah, Cianjur, Jawa Barat. Acara Parade Tasmi’ tersebut itu akan berlangsung selama kurang lebih sebulan ke depan dan akan dimulai pada hari Jumat (6/4).
Parade Tasmi’ diikuti oleh 230 penghafal Alquran di Pesantren Tahfizh Al-Uswah yang terdiri dari: 210 usia SD dan 20 mahasantri Tahfizh. Tiap santri akan memperdengarkan hafalan mereka setiap hari 1 juz Alquran di hadapan para penyimak.
Misbah Saiful Bahri, S.Pd.I Al Hafizh (Pimpinan Pesantren), Bunda Ratih Aryani, S.Pd.I Al Hafizhoh dan beberapa mahasantri STQ (Sekolah Tahfizh Alquran) Al Uswah yang direkomendasikan bertindak sebagai penyimak dalam parade Tasmi’ tersebut.
Parade Tasmi’ SDQTa Al-Uswah diselenggarakan pada 6 April hingga 13 Mei 2018 bertempat di Pesantren Tahfizh Al-Uswah, Jalan Raya Sukabumi, Kampung Cikanyere, Desain Cieundeur, Kecamatan Warungkondang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Pimpinan Pesantren Al-Uswah Misbah Saiful Bahri, S.Pd.I Al Hafizh berharap para santri tetap istiqomah dan dapat meningkatkan kualitas iman dengan parade tasmi tersebut.
“Harapannya, semoga kami dan anak-anak tetap istiqomah dan selalu meningkatkan kualitas iman dengan berinteraksi terus dengan Alquran, baik hapalan ataupun tilawah harian,” ujar ayah dua anak yang akrab disapa Abi Misbah itu.
Kegiatan Parade Tasmi diselenggarakan dengan tujuan untuk menjaga hafalan para santri. Sebelumnya, Tasmi diadakan hanya untuk kelas 6 sebagai syarat ujian akhir. Namun, dengan Parade Tasmi ini, setiap santri wajib menyetorkan hafalan sebagai syarat ujian kenaikan kelas. Meski perdana dilakukan, para santri ternyata antusias dan mampu menyetorkan hafalan 1 juz per hari.
“Saya sampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya untuk anak-anak SDQTa Al-Uswah terkhusus Manager Tahfizh dan Tim,” tandasnya.
SDQTa (Sekolah Dasar Quran Terpadu) Al-Uswah berdiri pada tahun ajaran 2014/2015 untuk memenuhi kebutuhan ummat dengan memadukan kurikulum pendidikan umum yang terintegrasi dengan Alquran. Target lulusan SDQTa Al-Uswah adalah hafal 6 juz Alquran (full day school) dan 12 juz Alquran (boarding school). Sementara, visi SDQTa Al-Uswah adalah menjadi Sekolah Dasar Alquran unggulan dalam menyiapkan generasi pemimpin yang berprestasi dan berkarakter.
Selain tingkat Sekolah Dasar (SD), Yayasan Al-Uswah juga membuka STQ (Sekolah Tahfizh Alquran), yaitu program beasiswa menghafal alquran 30 juz untuk lulusan SMA selama 3 tahun. [ES]