BOGOR, (Panjimas.com) – Ada banyak cara dan ragam dari kita untuk bisa membahagiakan anak anak Yatim dan kaum Dhuafa untuk bisa membuat mereka berbahagia. Salah satunya adalah apa yang dilakukan oleh Yayasan Darul Rizki Pratama (DRP) yang selama ini konsen dan peduli kepada urusan anak anak Yatim dan kaum Dhuafa.
Melalui kegitan Gathering dan Rihlah bersama, sekitar 250 orang lebih anak anak Yatim dan Dhuafa dari seluruh Jabotabek itu diajak untuk bisa melihat lihat suasana di tempat rekreas, Taman Safari Indah (TSI), Bogor Jawa Barat pada hari Senin (12/3/1018) kemarin.
Hj Ermi Yusfa selaku Ketua Dewan Pembina Yayasan DRP menyampaikan bahwa kegiatan acara Gathering sekaligus Rihlah ini adalah dalam rangka Milad ke 21 tahun Muhammad Rizky (Eki) sekaligus juga melakukan program Santunan kepada Yatim dan Dhuafa.
“Kami dari DRP sangat senang dan bahagia sekali bisa mengajak anak anak Yatim dan Dhuafa ini untuk sama sama berbagi kebahagiaan dan senyuman kepada mereka di acara ini. Karena mereka juga adalah tanggung jawab dari kita juga sebagai sesama muslim,” tutur bunda Ermi biasa beliau dipanggil.
Kegiatan acara di lokasi Taman Safari Indonesia (TSI) Bogor itu selain diisi dengan acara santunan kepada Yatim dan Dhuafa juga diisi oleh pembacaan Al Quran bagi para Santri Yatim dan Dhuafa yang sudah hafal beberapa Juz bahkan ada juga diajak diacara itu para yang Hafidz Quran dari beberapa pondok pesantren yang ada di sekitar Bogor dan Jakarta.Juga diadakan pembacan Shalawat dari para anak anak itu.
Sehari sebelumnya, pada hari Ahad (11/3) dari pihak Yayasan DRP juga mengadakan acara Khitanan Masal dan Santunan serta diadakan pula acara Ceramah Umum yang diisi oleh Ustad Taufikurrahman dan juga dari Ketua Umum Front Pembela Islam (FPI), KH Shobri Lubis dan ada beberapa penceramah lainnya. Di acara itu sendiri berhasil mengkhitankan 85 anak yatim dan dhuafa. Serta pembagian santunan kepada sekitar 500 kaum Dhufa yang ada yang selama ini menjadi binaan dari Yayasan Darul Rizki Pratama (DRP). [ES]