BOGOR, (Panjimas.com) – Tim Drum Band SD yang menjadi ekstrakurikuler unggulan Sekolah SMART Cibinong (SSC) tampil memeriahkan upacara penutupan Porseni Forum Komunikasi Ketua RW (FKKRW) se-Griya Bukit Jaya (GBJ) Desa Tlajung Udik Kecamatan Gunung Putri Kabupaten Bogor. Upacara penutupan dilaksanakan di Halaman Masjid At-Taqwa Komplek GBJ pada hari Ahad 28 Januari 2018.
Porseni ini sendiri merupakan even dua tahunan yang diselenggerakan oleh FKKRW GBJ bertujuan mempererat jalinan silaturrahmi antar warga serta membangun jiwa masyarakat Indonesia di wilayah RW GBJ melalui kesenian dan olahraga. Lebih lanjut lagi, Bapak Taufik Saad menjelaskan bahwa berbagai cabang diperlombakan mulai dari individu maupun beregu. Dari cabang olahraga yaitu bulu tangkis, tenis meja, volley, futsal dan catur. Sedangkan dari cabang kesenian yaitu senam poco-poco antar Ibu PKK, menggambar & mewarnai untuk tingkat TK/SD, prakarya untuk tingkat SMP, fotografi untuk tingkat SMA.
Disaksikan oleh ratusan pasang mata, Tim Drum Band SD SSC yang telah banyak menorehkan prestasi di berbagai even lomba tampil percaya diri memukau peserta upacara dan tamu undangan yang hadir. Penampilan pertama membawakan lagu mengiringi nyanyian Indonesia Raya serta dua lagu andalan yang biasa dibawakan pada even-even lomba. Kesempatan ini dijadikan SSC sebagai sarana promosi sekolah dalam rangka menjaring peserta didik baru dengan membuka Stand PPDB di lokasi acara. [RN]