SOLO (Panjimas.com) – Warung Murah (WM) 2000 ikut andil menyumbangkan nasi liwet untuk sarapan peserta khitan massal dan pengunjung yang hadir di Taman Sriwedari, Solo, Ahad (24/12/2017).
“Kita sebetulnya sudah rutin dua pekan sekali di acara CFD (Car Free Day). Kebetulan CFD kan libur maka setelah kita koordinasi dengan Al Iman Center kita siap bantu untuk sarapan peserta,” ucap Nur Sawaludin.
Dengan mobil WM terparkir dibelakang panggung dan tim pembungkus nasi liwet, pengunjung yang kebanyakan mengantar peserta khitan ceria on the street itu langsung menyerbu dagangan WM. Hanya sekitar 1 jam, 250 porsi nasi liwet ludes diserbu pengunjung.
“Alhamdulillah sarapan nasi liwet WM mantap,” ujar Nugroho yang mengantar keponakannya Fakih dan Aziz, berkhitan massal. [SY]