SUKOHARJO (Panjimas.com) – Forum Ukhuwah Pemuda Islam Banaran (Fupiba) menggelar penggalangan dana yang dikemas berkisah bagi santri TPQ (Taman Pendidikan Quran) di Mushola Al Hidayah, Banaran, Grogol, Sukoharjo, Ahad (13/8/2017).
“Siapa yang ingin jadi anak sholeh, aku. Siapa yang ingin jadi pintar, aku. Siapa yang ingin seperti nabi Muhammad, aku. Siapa yang ingin jadi sapi, aku. Woo,” celoteh kak Boni dihadapan ratusan santri.
Kak Boni menggantikan Kak Wuntat yang sedang sakit karena kecelakaan di daerah Yogyakarta beberapa hari lalu. Hal itu dikatakan Rendi, ketua Fupiba.
“Ini sudah kegiatan yang ke empat kalinya kita adakan termasuk aksi sosial masyarakat. Kita berharap penggalangan dana bisa bermanfaat bagi saudara kita di Palestina. Minimal sejak kecil kita kenalkan keadaan di Palestina,” ujar Rendi.
Fupiba sebelumnya sudah berhasil memperoleh uang donasi sebesar 9 juta rupiah. Pada aksi ini berhasil dikumpulkan Rp. 897.600, meskipun diawali dengan uang receh anak-anak TPQ. Nantinya dana tersebut akan disalurkan lewat Syam Organizer agar diteruskan langsung ke Palestina.
Farah salah satu santri TPQ ikut mendoakan saudara di Palestina agar dihindarkan mara bahaya. “Ya Allah turunkanlah pertolonganmu bagi mujahidin di seluruh dunia dan berikanlah kesembuhan kak Wuntat,” ucapnya.
Sementara itu, Silalahi, Kaur Kesra kelurahan Banaran mengaku kegiatan Fupiba bermanfaat bagi masyarakat Banaran. Mengajak kebaikan dan mendakwahkan Islam akan mengikis kemaksiayan terutama penyakit masyarakat.
“Kegiatan Fupiba ini sangat didukung pihak kelurahan Banaran, Selain TPQ dan sosial di wilayah Banaran, insyaAllah disekitarnya merasakan barakah kegiatannya Fupiba,” tuturnya. [SY]