SOLO (Panjimas.com)– Istri Sekjen Laskar Umat Islam Surakarta (LUIS), Ibu Yusuf Suparno,menggratiskan 50 porsi tahu kupat untuk dhuafa pada Grand Launching usaha kulinernya. Warung yang digelar di samping lapangan Pringgolayan, Serengan, Solo, langsung diserbu tukang becak dan warga miskin sekitar, Jumat (7/4/2017).
“Semoga dengan amal tersebut bisa menjadi pintu rezeki yang berkah untuk warung tahu kupat.Beberapa ikhwan dan masyarakat sekitar juga datang untuk memberikan dukungan dan menikmati menu tahu kupat yang sudah disediakan,” kata dia pada Panjimas.com.
Disamping tahu kupat milik istri Sekjen Luis, ini juga didukung oleh warung Ikhlas. Pemilik Warung Ikhlas, Nur Sawaludin, mengatakan, digratiskannya untuk dhuafa atas launching kuliner Bu Yusuf ini agar masyarakat sekitar bisa mengetahui serta ke depannya memberikan keberkahan rezeki.
“Semoga warung tahu kupat ini laris dan memberikan kelancaran rezeki. Kita mengharapkan warung lainnya juga bisa mengikuti jejak langkah bu Yusuf agar ke depan dalam menjalankan usaha kuliner dilancarkan pintu rezekinya,” jelas dia.
Sementara itu, Trimo salah satu tukang becak yang mangkal di Ngrukimengatakan, mengetahui dibukannya warung tahu kupat ini dari tetangga, sehingga langsung menyempatkan untuk datang. “Program seperti ini sangat bagus dan rasa masakan tahu kupatnya enak, bahkan pelayanan yang diberikan ramah,” kesan dia. (SY)