BEKASI, (Panjimas.com) – Infaq Dakwah Center (IDC) bersama Yayasan An Najahul Islami, menggelar kegiatan pemotongan hewan qurban di kantor IDC, Markas Veteran 48, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Usai melaksanakan Shalat Idul Adha 10 Dzulhijjah 1438 H, pada Jum’at (1/9/2017), Relawan IDC bahu membahu mengelola daging hewan qurban yang telah disembelih, dari mulai menyincang, menimbang dan pengemasan.
Rencananya, daging hewan qurban yang telah dikemas akan didistribusikan kepada para dhuafa di daerah binaan dakwah H Mohammad Dachlan di Bantar Gebang, daerah Bekasi Utara seperti Sasak, Singkil, Pondok Soga dan Jonggol, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Ustadz Badru Tamam yang mewakili IDC dan Yayasan An Najahul Islami, menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan para muhsinin yang telah berqurban.
“Alhamdulillah hari ini Infaq Dakwah Center menggelar tebar qurban di Markas Veteran 48, ada beberapa ekor sapi dan kambing, semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala menerima udhiyah dari kaum Muslimin yang mempercayakan perwakilannya kepada IDC dan Yayasan An Najahul Islami, semoga Allah Ta’ala menghapus segala dosa-dosa dan sebagai sebab pemberat timbangan amal shalih di akhirat kelak. Barakallahu fiekum,” kata Ustadz Badru Tamam.
Tebar hewan qurban di hari pertama tasyrik, insya Allah akan dilanjutkan di hari berikutnya, mengingat masih tersisa beberapa ekor kambing yang disebembelih. Jazaakumullah khoiron kepada para muhsinin, serta segenap kru relawan IDC yang telah membantu, semoga Allah membalasnya dengan kebaikan yang berlipat ganda. [RN]