MANAMA (Panjimas.com) – Seorang astronom Kuwait mengatakan, akhir Ramadhan tahun ini kemungkinan pada Senin 28 Juli 2014.
Idul Fitri atau hari raya yang menandakan berakhirnya bulan puasa Ramadhan, mungkin akan jatuh pada hari Senin 28 Juli 2014, kata pakar astronomi Kuwait Adel Al Saadoun.
Adel Saadoun mengatakan bahwa prediksi itu berdasarkan pada perhitungan atau hisab yang menunjukkan bahwa hilal yang menandai akhir bulan suci Ramadhan akan muncul pada hari Ahad 27 Juli 2014.
Menurut prediksi astronom, umat Islam akan berpuasa selama 29 hari pada tahun ini. Sebagian besar negara-negara dengan penduduk mayoritas Muslim memulai puasa tahun ini pada 29 Juni 2014.
Dalam penanggalan Islam, bulan Ramadhan adalah bulan ke 9 dari kalender Hijriyah yang dihitung berdasarkan pergerakan bulan. Umat Islam hanya mengenal 29 atau 30 hari saja, tergantung penampakan bulan.
Umat Islam sering berbeda pendapat tentang bagaimana menentukan awal atau akhir Ramadhan. Sebagian mereka ada yang cukup percaya perhitungan ilmiah alias hisab. Sedang sebagian lain perlu untuk melihat langsung penampakan bulan tua atau bulan baru, seperti yang pernah dikatakan Rasulullah Muhammad Sallallahu’alaihi wasallam.