Jakarta, Panjimas – Setelah menunggu hampir 11 jam lebih para wartawan dan awak media akhirnya bisa melihat kembali wajah Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan di depan kantor KPK Gedung Merah Putih di kawasan Kuningan setelah sebelumnya pemimpin No 1 di Jakarta itu masuk ke gedung KPK pada pagi pukul 09.20 Wib
Tampak Anies Baswedan keluar dari gedung komisi anti rusuah tersebut pada pukul 20.30 WIB dimana para awak media dan peliput sudah menunggu kehadiran Gubernur DKI Jakarta itu sejak pagi.
Seperti diketahui Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan datang ke Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, pada Rabu 7 September 2022, dari pukul 09.20 WIB.
Kedatangan Gubernur Anies untuk dimintai keterangannya terkait dengan dugaan korupsi di penyelenggaraan Formula E Jakarta.
Setelah keluar dari gedung KPK kepada awak media yang menunggu kehadirannya, Anies mengatakan bahwa dirinya senang bisa kembali membantu tugas KPK dalam memberikan keterangan.
“Alhamdulillah bisa membantu menjalankan apa yang dibutuhkan KPK,” ujarnya kepada awak media.
Perihal kedatangannya dirinya juga menjelaskan bahwa ia dimintai keterangan oleh KPK. Sambil dirinya juga berharap dengan keterangan yang disampaikannya agar bisa membantu KPK.
“Saya diminta bantuan keterangan, dan sudah disampaikan, insyaallah dengan keterangan yang disampaikan akan menjadi terang sehingga isu yang sedang didalami akan bisa menjadi terang benderang dan memudahkan KPK dalam menjalankan tugasnya,” pungkasnya.