Jakarta, Panjimas – AQL Islamic Center akan menggelar “Khatam Qur’an Kemerdekaan” dalam rangka menyambut dan menyukuri hari ulang tahun kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia.
Rencananya, puncak khatam Qur’an akan dilaksanakan di AQL Islamic Center, Tebet, Jakarta Selatan pada Selasa malam, 16 Agustus 2022. Kemudian berlanjut dengan upacara kemerdekaan yang akan digelar di AQL Islamic School, Purwakarta, pada Rabu, 17 Agustus 2022.
Pimpinan AQL Islamic Center, KH Bachtiar Nasir, mengungkapkan alasan mengapa pihaknya menggelar kegiatan Khatam Qur’an Kemerdekaan ini.
Menurut UBN -sapaan akrabnya- Al-Qur’an adalah rahmat Allah SWT. Bahkan menjadi rahmat terbesar dari Allah SWT. Ia mengutip ayat pertama dan kedua dari Surat Ar-Rahman. “(Allah) Yang Maha Pengasih, telah mengajarkan Al-Qur’an.”
Kemudian, terkait kemerdekaan, telah ditulis dalam Pembukaan UUD 1945 alenia ketiga, “Atas berkat rahmat Allah Yang Maha Kuasa dan dengan didorongkan oleh keinginan luhur, supaya berkehidupan kebangsaan yang bebas, maka rakyat Indonesia menyatakan dengan ini kemerdekaannya.” Dengan pernyataan ini berarti bangsa Indonesia mengakui bahwa kemerdekaan adalah rahmat dari Allah SWT.
“Kita ‘lebur’ Ar-Rahman ayat 1-2 sebagai dalil langit, lalu Pembukaan UUD alinea ketiga sebagai landasan UU-nya atau aturannya. Maka kita akan mengisi kemerdekaan dengan program utamanya Khatam Qur’an Kemerdekaan,” ungkap UBN dalam konferensi pers secara daring pada Kamis, 11 Agustus 2022.
Selain khataman Qur’an, lanjut UBN, AQL juga akan menggelar upacara bendera pada 17 Agustus 2022, bakti sosial dan berbagai perlobaan hiburan.
Mengenai program Khatam Qur’an yang saat ini menjadi kegiatan unik AQL Islamic Center, UBN menjelaskan bahwa sebagai lembaga tadabur Al-Qur’an pihaknya tidak akan jauh-jauh dari Al-Qur’an dalam mengisi kemerdekaan. Apalagi kegiatan Khatam Qur’an juga telah berjalan sejak Sya’ban, Ramadhan, kemudian Syawal dan dilanjutkan pada Milad AQL beberapa waktu lalu. “Kita sudah ribuan kali khatam Qur’an,” kata UBN.
UBN mengaku, program khatam Qur’an telah membawa keberkahan bagi lembaganya. Sehingga saat ini, dakwah AQL Islamic Center di masyarakat tidak lagi banyak berceramah tetapi cukup membaca dan mengkhatamkan Al-Qur’an.
Ia berharap, program khatam Qur’an yang akan dulakukan oleh masyarakat Indonesia menjadi sebab terbukanya pintu-pintu langit untuk keberkahan negeri ini.
Ketua Panitia Khatam Qur’an Kemerdekaan, Yeri Kusyeri, menambahkan secara teknis puncak kegiatan Khatam Qur’an Kemerdekaan akan dimulai pada Selasa malam (16/08) dengan melakukan khataman Qur’an di AQL Islamic Center, Tebet.
Kemudian, pada Rabu (17/08) akan dilaksanakan sejumlah kegiatan yang dipusatkan di AQL Islamic School, Purwakarta. Dimulai Kuliah Semangat Pagi (KSP), Upacara Pengibaran Bendera yang akan diikuti sekitar 36 unit AQL dengan 800 peserta, dan dilanjutkan dengan lomba-lomba hiburan.