PURWOREJO (Panjimas.com) – Cuplikan wawancara reporter TV One dengan eks kapolres Purworejo AKBP Rizal Marito mendadak viral di lini masa Twitter. Hal itu setelah Rizal menyebut, zikir hasbunallah wani’mal wakil biasanya digunakan untuk perang. Rizal merespons kedatangan aparat yang disambut masyarakat Desa Wadas, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, dengan zikir tersebut.
“Jadi gini awalnya begitu kita datang, mereka tiba-tiba melakukan zikir hasbunallah wani’mal wakil. Cukup Allah saja, ini biasanya digunakan untuk melaksanakan perang. Artinya, mereka sudah mendesain tempat itu sudah mempersiapkan tempat itu untuk perang,” kata Rizal dikutip Panjimas.com, Senin (14/2/2022).
Sebelumnya, reporter TV One melakukan wawancara dengan Rizal terkait mengapa aparat kepolisian sampai bentrok dengan warga Desa Wadas yang menolak aktivitas pertambangan. “Saat itu sebenarnya kita sedang melaksanakan patroli untuk membantu masyarakat membersihkan puing-puing, batu-batu, dan kayu, tetapi ternyata ada plusnya, ternyata massa semakin meningkat eskalasinya di situ supaya polisi tidak boleh lewat,” kata Rizal.
Dia yang berada di lokasi berusaha melakukan upaya persuasif, tapi tidak berhasil hingga akhirnya terjadi kericuhan di Desa Wadas. “Saya sebagai kapolres waktu itu memimpin langsung di tengah-tengah masyarakat, lapangan, memimpin personel saya langsung melakukan komunikasi, kita memberikan imbauan, ajakan kepada masyarakat,” ujar Rizal.
Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH Cholil Nafis pun meluruskan pernyataan Kapolres Purworejo yang menganggap zikir yang diucapkan masyarakat Desa Wadas sebagai tanda bersiap perang. Menurut dia, zikir tersebut tidak ada kaitannya dengan perang.
“Dzikir hasbunallah wani’mal yaqin itu sikap menyerahkan urusan kepada Allah dan mohon perlindunganNya. Itu dzikir Nabi SAW saat dikabarkan akan diserang pasukan kuffar Quraisy dan dzikir Nabi Ibrahim as ketika dilempar ke api. Itu bukan dzikir melawan kezhaliman apalagi bersiap perang,” tweet Cholil Nafis pada Senin (14/2/2022).
AKBP Rizal Marito merupakan mantan Kapolres Purworejo yang digantikan oleh AKBP Fahrurozi. Serah terima jabatan Kapolres Purworejo dilaksanakan di gedung Borobudur Polda Jawa Tengah, pada Kamis (11/8/2021) silam. Video tersebut diunggah oleh kanal youtube TV One dengan judul ‘Penuturan Pihak Kepolisian Soal Ricuh di Tambang Batu Desa Wadas | Fakta tvOne’, pada 3 Mei 2021.
Sedangkan cuplikan video yang tengah membuat heboh warganet, salah satunya diunggah oleh akun seperti Hilmi Firdausi. Video pada Senin (14/2/2022) Pukul 06.35. Video tersebut mendapat lebih dari 150 ribu viewer, 3.316 like, 1.611 retweet.