Beredar video di media sosial, beberapa wanita yang tengah berseteru kemudian bersumpah dengan menginjak Al Qur’an yang diletakkan di sebuah kursi panjang. Video yang berdurasi 2.50 menit tersebut diunggah di kanal youtube yang dikutip panjimas.com Rabu (17/11/2021).
Terlihat dalam video tersebut, diawali seorang wanita berkaos biru yang membawa kitab suci umat islam tersebut yang kemudian menginjaknya dan diucapkan sumpah-sumpah secara bergiliran.
Belum ada keterangan yang jelas mengenai tempat kejadian dari video tersebut. Dalam akun twitter @Nong_Dewintha yang mengunggah secara singkat mendapat berbagai komentar.
“Mereka melakukan sumpah yang salah dan sesat. Harus segera diluruskan oleh ummat islam disana,” tulis akun @NKRIndonesia79.
“Astaghfirullah..
Ya Allah Ya Tuhan Kami..
Ampuni dosa2 yg terlibat aksi perempuan itu..
Segerakan Bertobat..
Dgn Cara apa saja, biar Mereka Segera taobat.
Aamiin Yaaroba allamin.” tulis akun @Dpram_Back.