KARANGANYAR (Panjimas.com) – Lembaga yang bergerak di bidang sosial Infaq Dakwah Center (IDC) cabang Soloraya usai melaksanakan program Super Qurban yang tahun ini di Desa Anggrasmanis, Kecamatan Jenawi, Kabupaten Karanganyar, di hari Tasyrik kedua tepatnya pada Kamis, 22 Juli 2021 / 12 Dzulhijjah 1442 H.
Agenda yang bertajuk “Super Qurban” tersebut merupakan agenda tahunan yang dilakukan IDC. Sasaran utama pendistribusiannya yaitu ke kampung mualaf, dakwah penjara, daerah yang rawan pemurtadan, kampung yang padat, kumuh dan miskin di penjuru Nusantara. Ketua IDC Soloraya Ahmad Zaky mengatakan bahwa program tersebut merupakan rangkaian kegiatan dakwah IDC di desa yang saat ini warganya banyak yang menjadi mualaf.
“Jadi IDC melaksanakan Qurban, kemudian nanti akan dilanjutkan dengan kegiatan pengajian akbar (menunggu pandemi usai), pengiriman da’i untuk berdakwah di desa ini, dan santunan terhadap para mualaf, janda dan anak yatim,” ungkap Ahmad Zaky.
Ia melanjutkan bahwa pada tahun ini, IDC Soloraya mendapat amanah 11 ekor kambing untuk disalurkan bagi warga Anggrasmanis, Jenawi, Karanganyar. Jurnalis Panjimas.com turut memantau kegiatan yang dilakukan IDC Soloraya yang melakukan proses penyembelihan hewan qurban yang dibantu para warga dengan antusias. Canda ringan warga dengan relawan IDC Soloraya yang berjumlah tiga orang tersebut menghangatkan suasana dingin lereng gunung yang berkabut.
Penyembelihan hewan qurban dipusatkan di dekat masjid Al Hikmah. Dari masjid ini kemudian daging qurban dibagikan ke seluruh warga.
Dalam pembagian daging qurban, Masjid Al Hikmah memberikannya kepada muslim maupun non muslim secara merata tidak ada yang terlewat. Meskipun para mualaf yang berjumlah sekitar 30 orang lebih diutamakan untuk mendapatkan daging qurban. Hal itu selaras dengan yang dilakukan oleh IDC Soloraya yang melakukan program Super Qurban kepada kampung mualaf.
Usai menyembelih hewan qurban, para relawan IDC Soloraya menyisihkan 10 paket daging yang disalurkan kepada keluarga muslim di sekitar Candi Cetho Desa Gumeng. Para relawan menuju lokasi dengan diboncengkan motor oleh jamaah Masjid Al Hikmah termasuk jurnalis Panjimas.com. Jalan menanjak dan tebing-tebing curam menjadi perjalanan yang cukup mendebarkan bagi aksi sosial yang dilakukan IDC Soloraya.