BEKASI, (Panjimas.com) – Gempa bumi berkekuatan 5 skala richter mengguncang Nusa Tenggara Timur.
Berdasarkan informasi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) gempa tidak berpotensi tsunami.
BMKG mencatat gempa bumi di Nusa Tenggara Timur terjadi pada hari ini, Senin (7/1) siang, pukul 10.48 WIB.
Pusat gempa berada di laut, 66 km Barat laut, Manggarai Barat, pada kedalaman 10 km.
Guncangan gempa bumi tersebut dirasakan langsung sampai ke Bima, Labuan Bajo,Ruteng, Flores, NTT. [DP]