NABLUS, (Panjimas.com) — Militer Israel baru-baru ini menahan tiga anggota gerakan Hamas di daerah pendudukan Tepi Barat, Jumat (14/12) pagi.
Para saksi mata mengatakan pasukan Israel menyerbu kota Nablus.
Dalam operasi penyerbuan itu, Pasukan Israel menahan anggota parlemen Yasser Mansour dan pemimpin senior Hamas Mostafa al-Shenar dari kediamannya, dikutip dari Anadolu Agency.
Saksi mata di kota Hebron juga mengatakan bahwa pasukan Israel menahan anggota parlemen Ismail al-Tal dari rumahnya.
Israel biasanya menahan warga Palestina dengan dalih mereka masuk dalam daftar pencarian orang (dpo).[IZ]