ANKARA, (Panjimas.com) — Perwakilan Tinggi Uni Eropa untuk Urusan Luar Negeri dan Kebijakan Keamanan sekaligus Wakil Presiden Komisi Eropa Federica Mogherini mengatakan bahwa pihak yang ‘benar-benar’ bertanggung jawab dalam pembunuhan Khashoggi harus diadili, dikutip dari Anadolu Agency.
Uni Eropa bermaksud menuding siapa yang memerintahkan operasi pembunuhan Jamal Khasshoggi.
Federica Mogherini menyampaikan pernyataan tersebut didampingi Komisaris Kebijakan Lingkungan Eropa dan Negosiasi Perluasan Johannes Hahn, beserta Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu dalam jumpa pers pertemuan tingkat tinggi antara Turki dan Uni Eropa di Ankara, Kamis (22/11) lalu.
Pertemuan tingkat tinggi antara Turki dan Uni Eropa dilakukan untuk memperkuat hubungan dan meningkatkan upaya reformasi kedua negara.
Pertemuan antara delegasi dua negara tersebut membahas isu-isu utama mengenai hubungan keduanya, seperti proses aksesi Turki, ekonomi, perdagangan, kerja sama finansial, energi, Serikat Pabean Uni Eropa, perang terorisme, keamanan, migrasi, hingga liberalisasi visa.
Turki telah mengajukan keanggotaan di Masyarakat Ekonomi Eropa pada 1987, kemudian dinyatakan memenuhi syarat keanggotaan UE pada 1997. Perundingan aksesi keduanya dimulai pada 2005 lalu.
Dalam pertemuan ini, delegasi Turki dipimpin oleh Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu sebagai perwakilan Direktorat Urusan Uni Eropa di bawah pemerintahan Presiden Recep Tayyip Erdogan.[IZ]