PADANG (Panjimas.com) – Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatera Barat mengemukakan kenaikan harga tiket pesawat menjadi menjadi salah satu komponen penyumbang inflasi terbesar di Padang pada Juni 2018.
“Karena bertepatan dengan Lebaran harga tiket pesawat naik dan memberikan andil sebesar 0,08 persen terhadap angka inflasi yang berada pada posisi 0,39 persen,” kata Kepala BPS Sumbar Sukardi di Padang, Selasa.
Menurut dia tingginya permintaan karena ada tradisi mudik menyebabkan harga tiket pesawat menjadi naik.
“Selain tiket pesawat penyumbang inflasi terbesar lainnya pada Juni 2018 adalah jengkol dengan andil mencapai 0,08 persen,” ujar dia.
Akan tetapi menurutnya sejumlah komoditas yang sebelumnya merupakan penyumbang inflasi mengalami penurunan harga yaitu cabai merah, beras, bawang putih, bawang merah, daging ayam ras, emas, telur ayam ras, sabun detergen, daging sapi dan lainnya.
“Artinya meskipun saat bulan puasa harga sejumlah komoditas yang biasanya naik seperti cabai kondisinya stabil dan tidak naik,” lanjut dia.
Dari 23 kota di Sumatera pada Juni 2018, semua kota mengalami inflasi dan yang tertinggi terjadi di Pangkal Pinang sebesar 1,82 persen.
Sementara Padang menduduki peringkat ke-12 dari seluruh kota yang mengalami inflasi dan Bukittinggi berada pada posisi 18 dari seluruh kota yang mengalami inflasi di Sumatera.
Sebelumnya Pejabat Kantor Otoritas Bandara wilayah 6 Padang menyampaikan rute Jakarta- Padang merupakan satu dari tujuh jalur penerbangan dengan kategori amat padat di Indonesia.
” Di Tanah Air ada tujuh rute amat padat nomor satu Jakarta-Surabaya dan Jakarta-Padang masuk peringkat tujuh, kata Kepala Otoritas Bandara Wilayah 6 Padang Agus Subagyo.
Ia menyampaikan tarif tertinggi atau batas atas tiket pesawat udara untuk rute Jakarta- Padang kategori maskapai dengan pelayanan penuh adalah sebesar Rp2 juta.
Menurut dia maskapai yang masuk dalam kategori pelayanan penuh adalah Garuda Indonesia dan Batik Air dengan tarif batas bawah untuk rute Jakarta-Padang adalah Rp1,9 juta dengan jarak tempuh 937 kilometer.
Kemudian untuk maskapai dengan kategori no frill service atau berbiaya murah tarif batas atas untuk rute Padang-Jakarta sebesar Rp1,7 juta dan batas bawah Rp1,6 juta.
“Yang masuk kategori ini adalah Lion Air, Express Air, Wings Air dan Citilink,” kata dia.
Kemudian untuk rute Padang -Bandung tarif batas atas Rp1,6 juta, Padang-Batam Rp1 juta, Padang-Palembang Rp1,2 juta, Padang-Pekanbaru Rp640 ribu, dan Padang-Kualanamu Rp1,2 juta. [AW/Antara]