BEKASI, (Panjimas.com) – Silahturahim Para Jawara, Ulama dan Habaib se-Jakarta, Jawa Barat dan Banten diselenggarakan di Islamic Center (IC), KH.Noer Alie, Jl. Jend A Yani No. 22 Kota Bekasi.
Acara yang mengambil tema “Silaturahmi Jawara Ulama dan Habaib” digelar oleh Jajaka Nusantara dibawah pimpinan Jawara Bekasi,yakni Bang Damin Sada pada hari Sabtu, tanggal 21 April 2018 dari mulai pukul. 08.00 sampai pukul 12.00 WIB.
Ketua Panitia acara sekaligus Jajaka (Jawara Jaga Saudara, Jaga Agama dan Jaga Negara), bang Damin Sada menyampaikan, kegiatan ini tidak ada kaitan dengan agenda politik, baik Pilkada maupun Pilpres. Tapi ini murni digelar dalam rangka mempererat tali silahturahim Ukhuwah Islamiyan dan sekaligus murni sebagai upaya untuk menjaga Kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) ini.
“Saat ini agama kita udah diobok-obok sama musuh-musuh yang tidak suka dengan agama kita. Maka pertemuan ini adalah tujuannya untuk menggagas kehadiran para Jawara dalam menjaga para ulama kita dan menjaga agama kita bersama ini,” ujar Damin Sada dalam sambutannya di acara itu.
Ketua Jawara Bekasi itu juga mengatakan akan mempersatukan seluruh Jawara Jawara Se Nusantara yang ada di pulau Jawa, Sumatra dan lain lain. Tujuannya adalah untuk bersatu dan bersama sama mengawal NKRI.
“Makanya ini saya kasih nama Jajaka, yang artinya Jaga Saudara, yakni saudara kita di keluarga atau di kampung kita masing masing. Terus selanjutnya Jaga Agama. Sebab kalo bukan kita yang menjaga ulama dan agama, siapa lagi yang mau menjaga itu semua. Selanjutnya adalah menjaga Negara sebagai bentuk kecintaan kita kepada negara ini. Kita jaga dan kawal NKRI ini,” tegas Damin Sada.
Di acara Silaturahmi Jawara Ulama dan Habaib itu pun Damin Sada meminta masukan dan pendapatnya dalam bentuk seluruh Jawara dan Ulama yang hadir untuk berbicara di acara itu bagaimana agar tujuan kegiatan itu sebagai sarana Ukhuwah Islamiyah sekaligus merawat dan menjaga Kedaulatan NKRI yang sudah menjadi tugas kita bersama. [ES]