JAKARTA, (Panjimas.com) – Puisi Sukmawati Sukarnoputri mengandung unsur SARA yang menyinggung dan membuat tidak nyaman umat Islam.
Pernyataan itulah yang disampaikan oleh Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah. Selasa, (3/4).
Menyayangkan deklamasi puisi tersebut oleh Sukmawati Sukarnoputri sebagai salah satu putri dari Proklamator Republik Indonesia.
Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah juga mendesak kepada Sukmawati untuk meminta maaf secara terbuka kepada seluruh umat Islam di Indonesia atas puisinya.
“Meminta kepada seluruh pihak agar tetap bersikap tenang dalam koridor yang berlaku di Republik Indonesia.” Ujar M Robby Rodliyya K Pengurus Tabligh dan Kajian KeIslaman Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah. [RN]