SOLO, (Panjimas.com) – Semua negara Islam sedang bangkit, jangan sampai di Indonesia kalah. Sebagai contoh di Brunei Darusalaam jika adzan berkumandang semua berduyun-duyun ke masjid. Begitu pula di Turki saat Sholat Subuh semua masjid dipenuhi jamaah hingga meluber ke jalan raya.
“Kebangkitan Islam di Indonesia Insya Allah juga tidak akan lama lagi” ujar Mustafa Nahrawardaya saat diminta mengisi di tablig akbar di Masjid Paromosono Baluarti Komplek Keraton Kasunanan Solo.
Selain itu banyak di negara-negara barat tempat ibadah agama non Islam berubah menjadi masjid. Hal itu terjadi karena banyak ditinggalkan jamaahnya.
Mustafa Narawardaya sendiri beberapa waktu yang lalu juga sempat mengadakan acara keliling dunia dalam rangka untuk meluruskan tentang stigma negatif yang ditujukan kepada umat Islam.
“Saya banyak berdiskusi dengan mereka, hingga banyak diantaranya yang kemudian paham bahwa Islam tidak seperti yang diberitakan selama ini” tambahnya.
Untuk itulah Mustafa berharap agar umat Islam di Indonesia agar menjaga ukhuwah dan persatuan. Karena tidak sedikit pula musuh Islam yang tidak rela kebangkitan Islam itu terjadi.
Acara tablig akbar itu sendiri dihadiri ratusan jamaah dan juga pejabat baik dari pejabat kelurahan hingga Muspika Pasar Kliwon. [RN]