JAKARTA, (Panjimas.com) – Aktris Indonesia Oki Setiana Dewi mengapresiasi acara Silaturahim Nasional Ulama dan Aktivis Pejuang Baitul Maqdis di Hotel Bidakara, Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (3/3/2018).
“Saya berharap acara ini dilaksanakan secara rutin karena banyak sekali informasi Palestina yang terupdate dan kita baru dapatkan pada hari ini,” kata Oki di Hotel Bidakara, Sabtu (3/3/2018).
Menurutnya, informasi-informasi terkini tentang kondisi Palestina sebaiknya disampaikan kepada masyarakat.
“Saya sendiri meminta kalau bisa ada acara seperti ini dilibatkan berbagai elemen dari lintas profesi atau dari kalangan publik figur,” ucap pemeran tokoh Anna dalam film Ketika Cinta Bertasbih itu.
Kelebihan mengundang publik figur ketika menyampaikan tentang kondisi terkini penjajahan di Palestina, tuturnya, akan banyak yang mendapatkan pencerahan karena jutaan follower mereka bisa mendapatkan informasi.
Oleh karenanya, Oki berharap publik figur bisa dilibatkan jika relawan kemanusiaan berkunjung ke kamp-kamp pengungsian Palestina dan Suriah.
“Banyak dari kalangan publik figur yang sudah berhijrah dan ingin sekali melihat kondisi Palestina yang sesungguhnya,” ungkapnya.
“Sehingga ketika mereka kembali ke Indonesia punya giroh dan menyebarkan ke masyarakat luar dan akhirnya bisa memberikan edukasi sosialisasi,” pungkasnya. [DP]