JAKARTA, (Panjimas.com) – Beredarnya sebuah foto dari acara seminar yang menjadi viral di sosial media mengundang keprihatinan dari berbagai pihak. Salah satunya datang dari Sekjen Majelis Ulama Indonesia, ustad Anwar Abbas.
Sekjen MUI ini menyampaikan keperihatinannya itu melalui sebuah pesan pendek secara tertulis yang sampai kepada redaksi Panjimas, pada hari Selasa (12/12).
“MUI menyesalkan dengan sangat seminar yang diselenggarakan oleh Universitas Islam Nusantara Sumatera Utara dalam rangka Dies Natalis ke 44 yang berjudul, Jejak Pelacur Arab Dalam Seni Baca Al Quran,” ujar Anwar Abbas.
Judul seminar tersebut menurutnya jelas jelas sangat tendensius dan merendahkan kitab suci umat Islam. Untuk itu agar tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan MUI meminta kepada pihak pimpinan UIN Sumut untuk meminta maaf secara terbuka kepada umat islam terutama umat Islam Indonesia.
Tujuannya agar persoalan ini tidak meluas dan tidak berkembang ke arah yang tidak dinginkan bersama. Serta untuk terjaganya keamanan dan agar tidak terjadi kegaduhan, MUI menghimbau agar semua pihak untuk dapat menahan diri dan tidak melakukan tindakan tindakan yang tidak kita inginkan bersama.
Pihak MUI juga menyerahkan penyelesaian masalah ini kepada pihak yang terkait terutama Kementrian Agama agar mengambil langkah langkah cepat dan tepat agar masalah ini tidak menimbulkan kegaduhan di tengah tengah kehidupan masyarakat dan agar hal serupa tidak terulang lagi. [ES]