SOLO, (Panjimas.com) – Tokoh Panglima Besar Mega Bintang Solo, Mudrick M Sangidoe menilai keinginan Panglima TNI (Tentara Nasional Indonesia) yang baru, Marsekal Hadi Tjahjanto, melawat ke Polres dan Polsek pada saat kunjungan kerja tak perlu berlebihan.
Hal terpenting menurut Mudrick adalah meningkatkan kesejahteraan prajuritnya yang berada di perbatasan.
“Panglima TNI mau blusukan ke Polres, Polsek menurut saya itu lebay. Mestinya tugas TNI meningkatkan pertahanan, keamanan negara dan kesejahteraan prajurit,” katanya, Selasa (12/12/2017).
“Ini seolah kesannya TNI-Polri pada masa pak Gatot itu terjadi kesenjangan,” imbuhnya.
Mudrick menyarankan sebaiknya Panglima TNI lebih memperhatikan prajurit-prajuritnya yang ada di perbatasan. Meningkatkan alat utama sistem persenjataan (alutsista) untuk menjaga kedaulatan NKRI.
“Saran saya Panglima TNI datang saja ke Koramil-koramil yang keadaannya menyedihkan. Akan lebih bagus beliau ini datang ke perbatasan meninjau kondisi TNI di sana,” ungkapnya.
Dia berpesan kepada Panglima TNI Hadi Tjahjanto untuk tetap berdiri diatas semua golongan. “Tidak menjadi alat kekuasaan dan politik, itu saja,” pungkasnya. [SY]