SOLO (Panjimas.com) – Terkait batalnya kegiatan Dewan Syariah Kota Surakarta (DSKS) dalam acara Tasyakuran dan Tausiah memperingati HUT RI ke 72, pada hari Rabu sore, (16/8/2017), The Islami Study and Action Center (ISAC) menyesalkan hal tersebut.
“Sikap Dishubkominfo kurang tepat, mestinya bisa mengakomodasi dan memaklumi kegiatan warga terkait penyelenggaraan tasyakuran dan Tausiah HUT RI ke 72 oleh elemen Muslim di Solo,” kata Endro, Sekjen ISAC, Selasa, (15/8/2017).
Endro mengatakan bahwa DSKS sejak Jumat, (11/8/2017) telah melayangkan pemberitahuan ke Kapolresta Solo, Dishubkominfo, Kemenag, bahkan ke Kapolsek Pasar Kliwon dan Kesbangpol Kota Solo. Menurutnya jika Dishubkominfo beralasan membuat macet, kata Endro mereka biasa merekayasa lalu lintas.
“Sebenarnya Dishubkominfo terbiasa melakukan rekayasa lalu lintas bersama Satlantas Polresta Surakarta. Bisa ini direkayasa,” sanggahnya.
Untuk itu ISAC meminta kepada Walikota Surakarta via Dishubkominfo bisa merespon aspirasi masyarakat secara tepat, toleransi dan lebih bijaksana. Apalagi acara yang digelar DSKS hanya sekitar 2 jam pukul 16.0-18.00 WIB. [SY]