RIYADH, (Panjimas.com) – Putra almarhum Raja Saudi Fahd Bin Abdulaziz beberapa waktu yang lalu mengungkapkan pandangannya mengenai “Al-Haram As Sharif, Masjid Al-Aqsa melalui jejaring media sosial Twitter.
Pangeran Abdulaziz Bin Fahd dalam kicauannya tersebut membahas situasi yang terjadi di Masjid Al-Aqsa dan pembatasan Israel terhadap umat Islam di Palestina.
Dalam kicauannya tersebut, Pangeran Abdulaziz Bin Fahd menyerukan kepada umat Islam dan Arab untuk berdiri dalam solidaritas dengan Al-Aqsa.
Salah satu unggahannya di Twitter, “Setiap Muslim berkewajiban untuk mendukung saudara-saudara kita di Palestina dan Masjid Al-Aqsa yang suci, semua orang sesuai dengan kemampuan mereka. Hai Ummat Muhammad, tunjukkan siapa dirimu. Mengabaikan Al-Aqsha akan menjadi aib dan Allah akan meminta pertanggungjawaban kita”, seperti dilansir MEMO.
Dalam pernyataan lainnya Putra Raja Fahd itu menegaskan, “Hai Ummat Muhammad dan Allah, Masjid yang ketiga kalian ditawan para penjahat, tidakkah ada orang bijak di antara kita? Mari kita pergi dan berjuang, kita akan menang dan menyelamatkannya, atau kita gagal tapi akan dimaafkan oleh Tuhan kita.”
Pangeran Saudi tersebut juga mengunggah sebuah video tentang ayahnya saat berkunjung ke Gedung Putih, di mana dia menekankan pentingnya menemukan solusi yang tepat untuk masalah Palestina dan memberi kemerdekaan kepada rakyat Palestina. [IZ]