JAKARTA, (Panjimas.com) – Dai’i Internasional asal India, dr. Zakir Naik menyebut pandangan yang ingin memisahkan antara agama dan politik jelas sangat bertentangan dengan Islam. Menurutnya Islam adalah agama yang sempurna. Karena Islam mengurus semua urusan manusia, termasuk politik.
“Islam adalah agama yang sempurna, mengatur segala kehidupan manusia, termasuk politik. Konstitusi dalam Islam bersumber dari Allah yang tidak mungkin keliru. Sementara manusia bisa sangat keliru dan salah,” katanya saat ditemui Panjimas.com di Gedung Nusantara III, Komplek DPR, Jakarta, Jum’at (31/03).
Zakir Naik menjelaskan bahwa dalam banyak ayat, disebutkan bahwa Islam adalah agama yang meliputi semua aspek kehidupan, dari mulai beribadah, bersosial, berekonomi, hukum, politik, dan bahkan hingga ke urusan kamar mandi.
“Saya meyakini bahwa apabila ada hukum yang paling baik untuk diaplikasikan di dunia ini, maka hukum itu tentunya adalah hukum Allah Al-Haq (Maha Benar),” pungkasnya.
Zakir Naik dalam beberapa hari kedepan akan diagendakan untuk berceramah di sejumlah tempat di beberapa kota, diantaranya di Yogyakarta, Bandung, Bekasi, Makassar, dan Gontor. Ia mengaku sangat tertarik untuk berceramah di depan ribuan ummat Islam yang telah terdaftar untuk menghadiri ceramah-ceramahnya. Meskipun Indonesia bukan negara yang mayoritas penduduknya fasih dalam berbahasa Inggris, namun ia meyakini bahwa antusias tersebut berangkat dari kecintaan ummat Islam di Indonesia terhadap agamanya.
“Saya sangat menghargai antusiasme ummat Islam Indonesia. Ini semua adalah karena kecintaan terhadap Islam yang menyatukan kita,” ungkapnya. [TM]