YERUSALEM, (Panjimas.com) – 2 saluran televisi Israel dilaporkan telah diretas pada hari Selasa (29/11) oleh kelompok “anonymous hacker”, dilansir oleh Anadolu.
2 Saluran televisi Israel yang diretas itu kemudian menyiarkan video Adzan dan gambar-gambar kebakaran hutan yang merobek seluruh Israel pekan lalu.
Dalam pernyataan terpisah, Israel Channel 2 dan Israel Channel 10 mengatakan bahwa transmisi kedua stasiun televisi telah terputus selama beberapa menit dan kemudian menyiarakan gambar Masjid Al-Aqsa sebagai ikon kota suci Yerusalem.
Panggilan Adzan juga disiarkan, bersama dengan gambar-gambar dari kebakaran hutan hebat yang melanda Israel pekan lalu, jelas kedua TV Israel itu.
Menurut kedua jaringan televisi itu, para peretas juga menyiarkan pesan-pesan dalam bahasa Ibrani yang menghubungkan RUU Anti-Adzan kontroversial di Knesset [Parlemen Israel] dengan kebakaran hebat yang menghancurkan Israel pekan lalu.
“Ini adalah hukuman dari Allah; Api membakar hati-hati mereka; Allah adalah Dzat yang paling tinggi,” demikian pesan itu dibaca.
Dalam sebuah pernyataan yang disiarkan oleh Jerusalem Post, Israel Channel 2 TV mengatakan bahwa penyelidikan awal telah menemukan bahwa peretas “mengambil kendali [jaringan] penyiaran satelit di sebagian besar masyarakat Arab”.[IZ]