WASHINGTON, (Panjimas.com) – Kementerian Luar Negeri AS pada hari Senin (21/11) mengeluarkan peringatan kepada seluruh warga AS tentang risiko tinggi serangan teroris di seluruh Eropa, terutama selama musim liburan, seperti dilansir MEMO.
“Warga AS harus berhati-hati saat menghadiri festival, kegiatan, pasar dan keramaian, selam musim liburan”, demikian pernyataan US State Department.
Kemlu AS menambahkan bahwa ada informasi yang kredibel terkait Islamic State (IS), Al Qaeda dan afiliasinya yang terus merencanakan serangan-serangan di Eropa. [IZ]