MAKKAH, (Panjimas.com) – Bangunan suci Ka’bah yang menjadi kiblat seluruh umat Muslim se-dunia kini telah dihiasi dengan kain Kiswah terbaru, yang dipasang pada hari Ahad, (11/09). pemasangan pada momen 9 Dzulhijah bertepatan dengan Ibadah wukuf Arafah ini merupakan tradisi tahunan yang dilakukan setiap tanggal 9 Dzulhijjah setelah waktu Shalat Subuh berjamaah di Masjidil Haram. Kain hitam khas yang disebut kiswah ditempatkan untuk menyelimuti bangunan suci Ka’bah, di tengah Masjidil Haram di Makkah.
Menurut Saudi Press Agency (SPA), kain hitam, yang terbuat dari logam mulia dan sutra murni, memakan biaya sebanyak 22 juta riyal Saudi dan pengerjaannya memakan waktu delapan bulan penuh melalui berbagai tahap sebelum menjadi siap untuk dipergunakan.
Tahapan pengerjaan kiswah termasuk pencelupan, penenunan, perancangan, percetakan, penyulaman, dan proses penjagaan kontrol kualitas di laboratorium, hingga tahap perakitan dan kemudian yang terakhir adalah pemberian kain Kiswah ke Sadin, penjaga senior juru kunci Ka’bah.
Pejabat dari Presidensi Umum untuk Urusan Dua Masjid Suci melepas Kiswah lama dan memasang kiswah yang baru. Kain kiswah terbuat dari sutra murni dan benang emas. Biaya pengerjaanya mencapai angka 22 juta riyal dan dianggap sebagai salah satu karya paling indah dari seni Islam.
Kiswah berukuran tinggi 14 meter (42 kaki), sesuai ketinggian Ka’bah, dan memiliki lebar 47 meter (141 kaki), cukup untuk menutupi empat sisi Ka’bah, yang tidak identik dalam dimensi.
Bagian atas kiswah dihiasi dengan desain lebar sepanjang 95 sentimeter (3 kaki) yang menampilkan ayat-ayat dari Al-Qur’an, ayat-ayat Al-Quran tertulis dengan berlapis benang emas dan erak, yang beratnya mencapai 120 kilogram (264 pon).
Dalam pengerjaannya kain Kiswah dibuat dalam lima bagian. Bagian kelima adalah tirai pintunya. Hampir memiliki berat 650 kilogram (1.400 pon) terbuat dari sutera alam. Sutra itu merupakan bahan impor, akan tetapi Kiswah dirancang dan dikerjakan oleh pekerja-pekerja Arab Saudi di Pabrik Kiswah Ka’bah di Makkah, Kiswa Factory of the Holy Kaaba di Makkah. [IZ]