MOSKOW, (Panjimas.com ) – Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov Hari Kamis (25/08) menyerukan Washington untuk mematuhi janjinya dalam membedakan antara kelompok teroris dan pasukan oposisi Suriah.
Mengutip laporan Russia Today [RT], Sergei Lavrov menyatakan bahwa AS harus berkomitmen atas janji yang mereka buat pada bulan Januari, berkaitan dengan pembedaan antara kelompok oposisi yang seharusnya berada di pihak mereka, dan militan teroris.
Lavrov menambahkan bahwa Washington tidak ingin atau tidak dapat melakukan hal ini. [IZ]