DEPOK, (Panjimas.com) – Ormas Wahdah Islamiyyah mengatakan siap menggelar Muktamar ketiga di Jakarta. Acara rencananya akan digelar pada tanggal 17-20 Juli 2016 atau 12-15 Syawal 1437.
Nursalam Siradjuddin, Ketua Steering Committe Divisi Pendidikan Wahdah Islamiyyah mengatakan, Muktamar akan dibuka di masjid Istiqlal dan sidang pleno di Asrama Haji, Pondok Gede.
“Muktamar kali ini bertema ‘Mewujudkan Indonesia Damai dan Berperadaban dengan Islam yang Wasathiyah’,” kata Siradjuddin kepada Panjimas pada Kamis (12/05/2016).
Selain itu, muktamar juga akan membahas visi dan misi Wahdah Islamiyyah selama 15 tahun ke depan.
“Tahap pertama periode 2000-2015 telah dilakukan. Kini dalam muktamar ketiga akan membahas visi dan misi untuk 2016-2030,” jelasnya.
Siradjuddin juga menyatakan dalam muktamar yang pertama kali dilakukan di Jakarta ini, akan membahas beberapa poin penting seperti pembahasan Anggaran Dasar Rumah Tangga (ADRT), pemilihan dan penetapan ketua umum, ketua dewan syuro serta bagaimana arah Wahdah Islamiyyah ke depan.
Ketua Panitia Muktamar, Saiful Bahri menjelaskan maksud penggunaan tema ‘Mewujudkan Indonesia Damai dan Berperadaban dengan Islam yang Wasathiyah’ adalah sebagai solusi atas segala permasalahan bangsa indonesia saat ini.
Wahdah Islamiyyah adalah organisasi kemasyarakatan yang berdiri tahun 2002 di Makassar Sulawesi Selatan. Wahdah telah memiliki Dewan Pimpinan Daerah (DPD) sebanyak 126 di 34 provinsi Indonesia. [TM]