GAZA, (Panjimas.com) – Tindakan operasi bedah langka, Sabtu (23/04/2016) dilakukan kepada pasien gadis berusia 14 tahun penderita luka tembak dilakukan oleh militer Israel hingga tembus di Dada, Jantung, Diafragma, Paru-paru dan Hati di Kota Tua Alquds. Demikian dilansir suarapalestina.
Salah seorang Dokter Spesialis yang juga kepala pelaksana Operasi di Kompleks Medis Palestina, Dokter Ahmad Albitawy mengungkapkan, Tim Dokter Spesialis yang diketuai oleh Dokter spesialis operasi dada, dan pembuluh darah, Murad Ganaim, melakukan operasi bedah darurat di bagian dada dan menyelamatkan nyawa pasien secara ajaib dikarenakan sulit dan rumitnya luka tembak dideritanya hingga menembus tembus ke sejumlah Organ dalam tubuh pasien dan disertai pendarahan parah di bagian Jantung, Paru paru kanan dan Hati. Luka tersebut terdeteksi setelah sang pasien ditembak dari jarak dekat sehingga mengancam nyawa sang Gadis.
Dokter Murad Ganaim menambahkan, korban mengalami pendarahan parah akibat luka disebutkan sebelumnya dan kehilangan kesadaran total kemudian dilakukan aksi darurat dengan membawanya secara langsung ke ruang operasi bersama tim dokter spesialis sedang siap sigap tindakan. Operasi bedah dinilai sangat kritis ini pun berjalan. Dalam prosesnya, para dokter menemukan adanya pendarahan parah di Jantung bagian Kanan, Paru paru, Hati dan Diafragma, penyebabnya peluru tembus ke organ organ dalam yang disebutkan diatas hingga keluar melalui organ bagian belakang kanan pasien.
Pendarahan berhasil dihentikan, seluruh aksi penanganan diperlukan terhadap pasien berjalan lancar dan sang pasien dipindahkan ke ICU (Intensif Care Unit). Kondisinya perlahan stabil, mendapatkan perawatan intens dan saat ini kondisinya membaik.[RN]