SOLO, (Panjimas.com)- Rumah Qur’an Haramain meluncurkan program Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Qur’ani Haramain di gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Surakarta di Jalan Adi Sucipto ,Solo. Acara yang dikemas Seminar Prophetic Parenting, menghadirkan pembicara Ustadz Dr. Muinudinillah Basri. MA, ahad (17/4/2016).
Mengambil tema ” Mencetak Generasi Qur’ani Pewaris Peradaban” acara dimulai pukul 13:00 ini mendapat respon yang baik dari peserta.
Muhammad Kholid Mustofa, Lc MA direktur rumah Qur’an Haramain mengawali acara dengan pengenalan dan pemaparan jaringan dan program rumah Qur’ani Haramain.
“Program kami yaitu Sekolah Qur’an Ibu Hamil agar anak hafal qur’an sejak usia dini, kemudian Pesantren Qur’an Pendidik PAUD untuk mencetak kepala sekolah dan pendidik yang hafizhah dan berkwalitas. Dan yang ketiga target kita adalah PAUD Qur’ani Haramain bisa mulai tahun ini” terang Kholid.
Lebih lanjut Kholid menjelaskan program lain yang juga sudah dilaksanakan seperti I’tikaf Qur’an, Camping Qur’an.
Sementara itu, Ustadz Muin ketua Mejelis Intelektual dan Ulama Muda Indonesia (MIUMI) Surakarta mengatakan bahwa Al Qur’an adalah awal peradaban baik Ilmu serta membaca.
Ustad Muin melanjutkan bahwa peradaban Islam diantaranya adalah Peradaban Qur’aniyah, Peradaban Rabbaniyah, Peradaban Ilmiyah, Peradabanb Adabiyah wal Akhlaqiyah, Peradaban Insaniyah dan Peradaban ‘alamiyah.
“Semua peradaban itu, yang lebih baik dan lebih indah adalah peradaban Qur’aniyah karena tujuan generasi qur’an adalah qurota’akyun” ucap Ustad Muin yang juga ketua Dewan Syari’ah Kota Surakarta (DSKS).
Terakhir Ustad Muin menegaskan bahwa umat ini akan baik apabila umat terdahulu adalah umat yang baik.
“Nabi sendiri jika tidak ada Qur’an maka tidak akan tau apa itu kitab apa itu iman, artinya Allah sendiri yang mengajarkan kepada umat manusia lewat Qur’an, generasi sahabat juga adalah orang.orang yang paham Quran” kata pengasuh pondok Ulul Albab Klaten.
Panitia kemudian menutup acara dengan mengumumkan pendaftaran PAUD Qur’an Haramain bisa dimulai pada hari tersebut tanpa dipungut biaya pendaftaran. [SY]