YOGYAKARTA, (Panjimas.com) – Peran ulama sangat menentukan dalam memeroleh solusi atas konflik yang terjadi di Suriah. Dan selama ini ulama tidaklah diam, mereka terus bergerak. Hal ini sebagaimana disampaikan mantan Duta Besar RI untuk Republik Arab Suriah KH. Muzzamil Basyuni dalam Diskusi “Peran Ulama dalam Meredam Konflik di Republik Arab Suriah dan Keterlibatan Amerika dalam Konflik, Jum’at (4/3/2016) siang di Yogyakarta.
“Peran ulama sangat penting, dan selama ini ulama nggak tidur dan nggak diamlah. Karna semua telah mendapatkan tarbiyah,” ucap dia.
Jelasnya lagi, bahwa tarbiyah lebih unggul daripada pengajaran. Bila pengajaran mencerdaskan akal, maka tarbiyah menajamkan nurani.
“Dan tarbiyah lebih unggul dari pengajaran, taklim. Kalau taklim itu yang dicerdaskan akal, tapi kalau tarbiyah, ini yang menajamkan nurani,” jelas kiai yang menjabat Dubes pada periode 2006-2010 ini.
Muzzamil pun mengingatkan bahwa Rasulullah sudah memerintahkan agar umatnya berpegang teguh pada dua hal, Al-Qur’an dan Sunnah. Maka bila kita menaati perintah Rasul tersebut, solusi permasalahan dunia ini akan diperoleh. [IB]