SOLO, (Panjimas.com) – DR. Muhammad Muinudinillah Basri, MA mengatakan bahwa untuk menanggulangi berkembangnya LGBT, imunisasi dalam berbagai segi menjadi kebutuhan yang harus diberikan kepada ummat.
“Pertama, LGBT itu adalah wabah, menular. Maka harus ada imunisasi ideologi, imunisasi sosial, imunisasi pemikiran, perasaan, kepada seluruh kaum muslimin,” tuturnya kepada Panjimas pada Senin (1/2/2016) malam di Solo usai mengisi sebuah kajian.
Kemudian untuk para pelakunya, hendaknya diberikan terapi yang juga dari berbagai segi. Diantaranya segi ideologi dan psikologi.
“Yang kedua, melakukan penyadaran, pengobatan dengan ideologi, dengan psikologi, dan macem-macem itu,” lanjut Muin.
Saat ditanya mengenai peran pemerintah, Pengasuh Ponpes Ibnu Abbas Klaten ini memberi jawaban bahwa pemerintah seharusnya memberikan hukuman yang berat sebagai langkah yang mendidik bagi bangsa Indonesia.
“Kolo peran pemerintah, ya mestinya itu menjadi suatu hukuman yang berat. Jadi LGBT semuanya pada zina, sama, hukumannya hukuman zina. Jadi gini, mendidik masyarakat itu kadang-kadang dengan hukuman yang keras. Karna dengan hukuman yang keras, yang lainnya mengambil pelajaran,” tandasnya.[IB]