BARCELONA, (Panjimas.com) – Hari Ahad (20/12/2015), Pimpinan Rektorat Central University of Barcelona (UAB) telah mengumumkan pemboikotan Israel dan memutus segala bentuk komunikasi dan hubungan dengan semua Universitas dan lembaga-lembaga Israel, baik yang memiliki hubungan secraa langsung ataupun tidak dengan pihak zionis itu, dilansir oleh IINA (International Islamic News Agency)
Mengutip Palestina Information Centre (PIC) hari Senin (21/12/2015), Central University of Barcelona (UAB) telah menyetujui menjadi bagian dari prakarsa (inisiatif) “Dunia Tanpa Rasisme” yang disepakati oleh ratusan pemerintah daerah, lembaga-lembaga, perguruan tinggi, dan organisasi-organisasi lainnya di dunia.
Langkah boikot Israel ini merupakan hasil kerja dari jaringan Komite BDS (Boicot and Sanction) yang tersebar di puluhan Negara Eropa, Amerika, Afrika dan Autralia.
Perlu dicatat bahwa di Spanyol sendiri, Komite Boikot telah dibentuk pada tahun 2007, mampu bergerak dan aktif serta memiliki program-program terkait solidaritas warga Palestina serta edukasi lainnya. Selain itu Komite ini juga telah melakukan sejumlah aksi menanggapi kekejaman zionis Israel.
Untuk diketahui, Komisi Boikot Israel yan g dibentuk di Spanyol di tahun 2007 ini, juga telah diadopsi oleh Kepulauan Canari dan Sevilla serta beberapa kota lain yang mendukung perjuangan warga Palestina.
Dalam Pekan ini, sejumlah aktivis Komite Boikot Israel dari berbagai belahan dunia seperti, Amerika Selatan, Afrika, dan Eropa mengikuti sebuah talk show yang digelar di kota San Sebastian di bagian Utara Spanyol. Diketahui, saat acara tersebut berlangsung para anggota Komite juga bertukar pengalaman dan melakukan koordinasi.
Sebelumnya, 2 pekan lalu, di Kepualauan Canari yang merupakan wilayah Spanyol telah bersikap memboikot Israel ketika Duta Besar Palestina untuk Spanyol, Kifah Audah berkunjung ke Kepulauan tersebut.
Dubes Kifah Audah hadir sekaligus untuk memperingati hari solidaritas untuk bangsa Palestina dan dilaporkan ada prosesi pengibaran Bendera Palestina disana. Sebelumnya, Provinsi Sevilla dan sejumlah kota di Spanyol lainnya juga telah melakukan pemboikotan Israel dan mendukung perjuangan warga Palestina. [IZ]