JAYAPURA, (Panjimas.com) – Senin, 24 Agustus 2015 subuh, Pondok Pesantren Al Muttaqin yang terletak di Kelurahan Waena, Distrik Heram, Jayapura Papua itu, habis dilalap api. Kebakaran tersebut menghanguskan Kitab pelajaran pesantren serta al-Quran suci.
Dilansir dari hidayatullah. Sekitar pukul 07.00 WIT api berhasil dipadamkan berkat bantuan 3 unit pemadam kebakaran Kota Jayapura yang dipimpin oleh Karel Sahyakit (Danru Piket malam Dinas pemadam kebakaran Kota Jayapura).
Dugaan sementara, peristiwa kebakaran yang terjadi di Ponpes al-Muttaqin ini dikarenakan arus pendek listrik yang berasal dari kamar nomor 2. Dari peristiwa ini mengakibatkan 2 unit kamar tidur dan 3 kelas belajar Ponpes al-Mutaqin serta sebuah rumah warga terbakar. Dan diperkirakan kerugian mencapai sekitar 1 miliyar.
Sementara itu terkait rumor apakah pondok tersebut dibakar atau terbakar, Kepala Polda Papua Brigjen Pol. Paulus Waterpau meminta kepada semua umat Islam di Indonesia supaya tidak mudah terpancing serta tetap tenang dalam menyikapi segala sesuatu yang tengah terjadi di Papua.
Himbauan tersebut disampaikan Paulus menanggapi munculnya sebuah rumor yang menghubung-hubungkan kebakaran Pondok Pesantren (Ponpes) al-Muttaqin Waena dengan terbakarnya Masjid Baitul Muttaqin di Tolikara.