BEKASI (Panjimas.com) – dr Usman Tharmum, Penasihat sekaligus dosen Akademi Thibbun Nabawi (ATHIN) Al-Islam, Islamic Center, Bekasi mengungkapkan Ustadz Zulkifli -rahimahullah- sebagai sahabat dekat yang baik akhlaknya.
Selain akhlaknya, semangatnya yang tinggi juga patut dicontoh dari pendiri Akademi Thibbun Nabawi (ATHIN) tersebut.
“Ustadz Zulkifli adalah orang yang baik, selama bergaul dengan saya beliau mengedepankan akhlak yang baik. Banyak hal yang bisa kita contoh dari beliau, diantaranya semangatnya. Ustadz Zulkifli adalah pendiri Akademi Thibbun Nabawi (ATHIN) bersama saya dan ustadz lainnya,” kata dr Usman Tharmum saat takziyah di rumah duka, Perumahan Villa Nusa Indah 2 Bekasi, Jawa Barat, pada Ahad (15/2/2015).
Selain sebagai pelopor pendidikan Thibbun Nabawi, seorang visioner seperti Ustadz Zulkifli ternyata memiliki banyak rencana ke depan dalam bidang pendidikan Islam.
Qadarullah, sebelum cita-cita besar itu terwujud, Ustadz Zulkifli meninggal dunia.
“Ada banyak hal yang belum bisa kita wujudkan bersama, kita ingin mendirikan pesantren yang islami dan kaffah. Kita ingin mendidik para santri agar bisa bertani, ternak dan lainnya, agar ketika mereka lulus tidak menggantungkan penghasilannya dari ceramah tapi bisa mandiri, bisa bermanfaat buat umat,” ungkapnya.
Ustadz Zulkifli wafat meninggalkan banyak karya yang bermanfaat bagi umat. Oleh sebab itu dr Usman mengimbau agar selayaknya keluarga ustadz Zulkifli yang ditinggalkan juga harus diperhatikan.
“Kami hanya bisa memberikan nasehat kepada keluarganya agar bersabar. Kemudian kepada para sahabat Ustadz Zulkifli yang lain, karena beliau ini memiliki keluarga yang ditinggalkan kita juga harus berkontribusi meringankan beban keluarganya. Saat ini anak-anak beliau ada tiga orang, semoga sepeninggal Ustadz Zulkifli, kita juga memperhatikan keluarganya,” tutupnya. [Ahmed Widad]
Berita Terkait:
- Berita Duka: Ustadz H Zulkifli Lc MA, Anggota Dewan Pendiri IDC Wafat Meninggalkan Segudang Karya Dakwah
- Subhanallah, Di Saat Kritis Jelang Wafatnya Ustadz Dzulkifli tak Henti Berdzikir
- Inilah Salah Satu Karya Monumental Ustadz Dzulkifli yang kini Dinikmati Umat Islam
- Ustadz Farid Okbah: Ustadz Zulkifli, Pejuang Anti Syiah Wafat dengan Tersenyum
- DR Jim Paul Mamahit MD, Ph.D: Ustadz Zulkifli Pelopor Pendidikan Thibbun Nabawi
- Ustadz Zulkifli Wafat Meninggalkan Karya, Jangan Lupakan Keluarganya
- Di Mata Keluarga, Ustadz Zulkifli adalah Sosok Pejuang
- Memetik Hikmah dari Wafatnya Ustadz Zulkifli