JAKARTA (Panjimas.com) – KH Abdullah Gymnastiar (Aa Gym) akhirnya ikut bersuara terkait iklan mesum Sampoerna A Mild yang membuat heboh netizen (pengguna dunia maya) akhir-akhir ini.
Aa Gym turut mengecam reklame Sampoerna A Mild yang memajang foto sepasang muda mudi dengan adegan nyaris berciuman. Iklan produk PT HM Sampoerna itu terpajang di sejumlah sudut kota di Indonesia.
“Iklan seperti ini selain merusak kesehatan juga merusak akhlaq, tak punya rasa tanggungjawab, bisnis tak berkah,” tulis pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Daarut Tauhid tersebut melalui akun Twitter pribadinya @aagym.
Seperti diketahui bersama, reklame yang dibubuhi kalimat “Mula-mula Malu Malu, Lama-lama Mau” itu dikecam di sosial media (sosmed). Bahkan, petisi bertajuk “STOP REKLAME MESUM PADA IKLAN ROKOK A MILD” yang digalang Irvan Noviandana tembus 8.799 pendukung pada Rabu (7/1/2015).
Petisi yang digalang di situs change.org itu ditujukan kepada tiga fihak, yakni Ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Judhariksawan, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara, dan PT HM Sampoerna tbk.
“Iklan yang terpampang pada reklame Sampoerna A Mild sebuah produk rokok dari PT. HM Sampoerna Tbk, dengan memasang foto sepasang pemuda pemudi dengan adegan yang nyaris berciuman dengan pesan “Mula – mula Malu Malu, Lama – lama Mau” ini sangat jelas memberikan pesan negatif pada masyarakat, meracuni moral bangsa kita khususnya para pemuda pemudi. Iklan yang memiliki pesan mesum ini sudah menyebar dan terpasang pada reklame – reklame di beberapa daerah di Indonesia,” tulis Irvan. [GA/intgn]