Palestina(Panjimas.com) – Gerakan Hamas mengatakan pada Senin malam 29/09/2014, bahwa pidato Perdana Menteri Israel Benyamin Netanyahu yang mengatakan bahwa Hamas dan IS merupakan satu kesatuan adalah upaya Zionis Israel agar dunia internasional ikut bersama Zionis Israel menyerang Hamas dengan dalih bahwa Hamas adalah sarang kejahatan dan terorisme.
Menanggapi perkataan Netanyahu dalam pertemuan duta-duta PBB di New York, Jubir Hamas Abu Zuhri mengatakan:”Hamas adalah gerakan pembebasan negara Palestina dari penjajahan Zionis dan perkataan Netanyahu bahwa Hamas dan IS adalah sarang teroris termasuk memutar balikkan fakta”.
Abu Zuhri mengatakan:”Israel adalah sumber kejahatan di dunia, terorisme dan Israel adalah satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan.”
Israel membuat koalisi Internasional yang dipimpin oleh Amerika Serikat dan banyak diikuti juga oleh negara-negara Arab, melancarkan serangan udara ke wilayah yang dikuasai IS di Irak dan Syam.
Abu Zuhri menyatakan bahwa pidato Netanyahu adalah sebuah tuduhan palsu yang ditujukan kepada gerakan Hamas, dan mereka(Zionis-red) telah membunuh ratusan anak-anak Palestina yang tidak berdosa selama Agresi militer di jalur Gaza.[HF]