Palestina(Panjimas.com) – Kelompok perjuangan Palestina Hamas menggambarkan serangan darat pasukan Zionis Israel ke jalur Gaza yang dipengaruhi keputusan Perdana Menteri Israel adalah tindakan yang “bodoh” dan hanya akan menghasilkan “konsekuensi yang mengerikan” bagi diri mereka sendiri.
Juru Bicara Hamas Sami Abu Zuhri mengatakan kepada Reuters bahwa serangan Israel ke jalur Gaza tidak membuat pasukan Hamas dan warga Palestina takut. Sebaliknya, Sami Abu Zuhri memperingatkan Perdana Menteri Israel Benyamin Netanyahu akan adanya konsekuensi yang mengerikan atas tindakan bodoh yang telah mereka lakukan karena telah berani menyerang jalur Gaza.
Perdana Menteri Israel Benyamin Netanyahu dan Menteri Pertahanan Israel Moshe Ya’alon pada hari Kamis telah mengumumkan secara resmi akan menyerang jalur Gaza, dan mereka telah memerintahkan kepada tentara Israel untuk memperluas daerah penyerangan mereka ke seluruh jalur Gaza.[Husain Fikry/S.A]