JAKARTA (Panjimas.com) – Ketua DPP Front Pembela Islam (FPI) Bidang Nahi Munkar, Munarman SH mengutuk penistaan agama Islam yang dilakukan harian The Jakarta Post. Harian berbagas Inggris tersebut pada edisi Kamis (3/7/2014) di halaman 7, memuat karikatur menghina simbol Islam dalam ukuran yang cukup besar di rubrik Opini. Karikatur tersebut menggambarkan bendera berlafaz dua kalimat syahadat dengan logo tengkorak yang terpasang di bendera.
Menurut Munarman, penghinaan yang dilakukan harian The Jakarta Post itu mencerminkan watak sesungguhnya kafir harbi (kafir yang memerangi Islam, red.).
“Apa yang dilakukan oleh The Jakarta Post itu mencerminkan watak dan karakter kafir harbi sesungguhnya!” ujar Munarman melalui pesan singkat kepada Panjimas.com, Selasa (8/7/2014).
Ia juga mempertanyakan kemana para aktivis HAM, LSM maupun ormas yang kerap menyuarakan toleransi ketika Islam dihina?
“Pertanyaanya kemana orang-orang dan aktivis yang selama ini koar-koar soal toleransi, perlindungan minoritas, HAM dan selalu menuntut penegakan hukum terhadap penyebar kebencian? Sekali lagi ini bukti kekurangajaran kafir harbi di negeri ini,” ungkapnya.
Ia juga meminta polisi segera bertindak atas aksi penistaan agama yang dilakukan The Jakarta Post. Jangan sampai Umat Islam yang tengah melaksanakan ibadah Ramadhan, geram dan bertindak sendiri lantaran ketidaksigapan aparat.
“Saya berharap polisi segera bertindak, karena ini bukan delik aduan, jadi polisi bisa segera bertindak menggunakan pasal 156a KUHP untuk segera menangkap pembuat karikatur dan yang mempublikasikannya, agar tidak ada tindakan main hakim sendiri dari umat Islam,” tandasnya. [AW]
BERITA TERKAIT:
- Jakarta Post Menghina Simbol Islam & Kalimat Tauhid
- Aa Gym: Karikatur Jakarta Post Penghinaan Keji Pada Allah & Rasul-Nya
- Ketum PP Pemuda Muhammadiyah: Karikatur Jakarta Post Hina Islam
- Pemuda Muhammadiyah: Jakarta Post Sengaja Memuat Karikatur Hina Islam
- Hina Islam, PLI Akan Tempuh Jalur Hukum Untuk Menuntut Jakarta Post
- PUSHAMI Kutuk Sikap Biadab The Jakarta Post yang Menghina Islam!
- PBNU: Karikatur Jakarta Post yang Hina Allah & Rasul-Nya Bentuk Islamophobia
- Hina Allah & Rasul-Nya, MUI: Jakarta Post Lakukan Pembunuhan Karakter Pada Islam