JAKARTA (Panjimas.com) – Aktivis politik dan pergerakan, Sri Bintang Pamungkas hadir dalam acara konferensi pers yang digelar oleh alumni Institut Teknologi Bandung (ITB).
Acara bertajuk “Jaga Mandat Rakyat Alumni ITB Tolak Reklamasi Teluk Jakarta” itu didukung oleh 1325 alumni termasuk di antaranya Sri Bintang Pamungkas. Rilis penolakan reklamasi tersebut dibacakan oleh Ayub Laksono, salah seorang alumni ITB di di Hotel Sofyan, Menteng, Jakarta, Selasa (24/10/2017).
Usai konferensi pers, Sri Bintang Pamungkas yang diwawancara para wartawan menegaskan bahwa dirinya sejak awal menolak reklamasi teluk Jakarta. Bahkan lebih dari itu, ia menyebut reklamasi teluk Jakarta sebagai tindakan makar. Mengapa demikian? Simak pernyataan Sri Bintang Pamungkas dalam video berikut ini. [AW]