KARANGANYAR, (Panjimas.com) – Kegiatan pelantikan pengurus Salimah Cabang Jatipuro digelar pada Sabtu (30/01/2016), tepatnya di Dusun Sangen. Ibu Iis Nuryati, S.Pd selaku Ketua Salimah Karanganyar turut hadir dalam kegiatan tersebut.
Melalui release yang dikirimkan ke panjimas Rabu, (3/2/2016) panitia menjelakan, kegiatan itu diikuti beberapa rangkaian acara, diantaranya acara parenting dan lomba menggambar bersama ibu dan anak. Sekitar 40 peserta mengikuti acara demi acara dengan penuh antusias.
Dalam kesempatan acara parenting itu Ibu Iis Nuryati, S.Pd mengatakan bahwa Ibu memegang peranan yang pertama dan utama dalam mendidik anak. Setiap ibu harus menjadi teladan yang baik bagi putra-putrinya. Karena anak akan meniru apa yang dilakukan orang tuanya atau orang-orang di sekitarnya.
Untuk lomba menggambar bersama ibu dan anak, Salimah bekerjasama dengan PAUD Ibunda yang berada di bawah naungan Yayasan Rumah Muslimah dan Forum Silaturahmi Majelis Taklim Jatipuro.
“Salimah sebagai ormas perempuan yang peduli pada perempuan, anak dan keluarga Indonesia. Berbagai kegiatan diadakan dalam rangka menjalankan visi salimah tersebut diantaranya parenting, majelis taklim, pelatihan kewirausahaan, dan lain-lain,” ujar Ibu Iis Nuryati, S.Pd di sela kegiatan pelantikan pengurus cabang Jatipuro tersebut.
Suci Astuti, terpilih sebagai ketua Salimah cabang Jatipuro. Dia berharap acara yang baru pertama diadakan ini bisa dilaksanakan secara rutin.[RN]