MALANG, (Panjimas.com) – Lembaga Amil Zakat (LAZ) Baitul Maal Abdurahman bin Auf mengelar Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) di Guest House Syari’ah kota Batu, Malang Jawa Timur pada tanggal 9 – 11 Januari 2016.
Dalam releasenya yang dikirimkan ke panjimas.com Rabu, (13/1/2016) dijelaskan rakernas dibuka oleh Direktur Eksekutif Baitul Maal Abdurahman bin Auf, Acil Abu Azzam,S.Sos.I yang didampingi Sekretaris Jenderal Ir.Suprihadi. Dalam Rakernas ini hadir pula Tim Managemen Konsultan “INFOKUS”, Ust.Muh.Fatahillah Suparman, M.Psi, Ust.Rahmat, Ust.Yahya, Ust.Saiful Anwar, Ust. Firman .
Acara ini tahunan ini diikuti oleh seluruh Pengurus LAZ BM Abdurahman bin Auf ditambah 12 Pengurus LAZ BM ABA Cabang Cabang seperti : Sumatra Utara, Lampung, Jakarta Raya, Yogyakarta, Solo Raya, Surabaya. Rakernas ini bekerja sama dengan Management Konsultan “INFOKUS” untuk meningkatkan skill dan professional kinerja personal LAZ BM Abdurahman bin Auf.
Direktur Eksekutif LAZ Baitul Maal Abdurahman bin Auf, Acil Abu Azzam menjelaskan bahwa Rekernas bertujuan untuk konsolidasi nasional, mematangkan professional lembaga serta menyusun rencana kerja dan anggaran tahun 2016.
Dalam kesempatan ini Direktur Eksekutif mejelaskan bahwa BM ABA telah membentuk unit Search And Rescue( SAR) dan telah terdaftar di BASARNAS sebagai unit menanggulangi jika ada bencana alam. Dengan unit SAR ini bertujuan agar kemashlahatan untuk umat agar lebih optimal dalam bencana alam- bencana alam.
Acil Abu Azzam yakin bahwa rekomendasi dari Badan Amil Zakat Nasional dan selanjutnya izin dari Kemenag akan mudah didapatkan karena dengan keprofesionalan serta kepercayaan BM ABA yang semakin dirasakan oleh masyarakat. [RN]